IM3

Begini Cara IM3 Bikin Kamu Nyaman Internetan saat Liburan Akhir Tahun

Posted on

ZULUBAZEInternet yang cepat dan nyaman merupakan satu hal yang dibutuhkan saat libur natal dan tahun baru. Mengingat pentingnya hal itu ada beberapa cara IM3 bikin kamu nyaman internetan saat liburan akhir tahun.

Hal yang umum terjadi ketika musim liburan panjang adalah melonjaknya permintaan data internet dibanding hari biasanya. Tercatat bahwa selama musim liburan akhir tahun ini terjadi lonjakan trafik yang menyentuh angka 11,5%.

Untungnya Indosat Ooredoo Hutchison  sudah melakukan optimalisasi kapasitas jaringan hingga infrastruktur lewat produk mereka IM3. Sehingga pengguna IM3 khususnya bisa merasakan internet nyaman tanpa nge-lag.

Berikut beberapa upaya yang dilakukan IM3 untuk membuat pelanggan nyaman dalam menggunakan internet selama libur natal, antara lain:

  1. Punya Kualitas Jaringan yang Mumpuni

Di musim liburan natal dan tahun baru, penggunaan internet melonjak cukup tinggi dibandingkan hari-hari biasa. Hal tersebut bisa terjadi lantaran meningkatnya penggunaan media sosial selama liburan termasuk game online.

Meski begitu, IM3 sudah mempersiapkannya karena mereka merupakan salah satu provider telah menghadirkan kualitas jaringan yang unggul. Fakta tersebut seperti yang telah diungkapkan oleh Ritesh Kumar Singh, selaku Kepala Bagian Komersial Indosat Ooredoo.

Ia mengungkapkan, demi menyambut musim liburan menjelang tahun baru, IM3 sudah mengoptimalkan kualitas jaringan mereka. Langkah tersebut sesuai komitmen IM3 untuk menghadirkan internet yang cepat, stabil dan makin luas.

 

  1. Mendapat Pengakuan dari OpenSignal

Pengakuan atas perkembangan jaringan IM3 yang terus menjadi lebih baik datang dari OpenSignal. Bahkan OpenSignal mengukuhkan IM3 sebagai juara untuk kategori The Most Consistent Experience bulan Juni lalu.

Penghargaan tersebut menjadi suatu bukti bahwa IM3 mengungguli kompetitornya dalam menjaga komitmen untuk menghadirkan pengalaman seluler yang nyaman. Disebutkan bahwa IM3 menjadi provider paling stabil untuk melakukan panggilan video hingga upload gambar ke media sosial.

 

  1. Secara Proaktif Meningkatkan Konektivitas Jaringan

Indosat punya cara untuk mengantisipasi adanya lonjakan data menjelang libur panjang natal dan tahun baru 2024. Salah satu caranya adalah secara proaktif melakukan peningkatan konektivitas jaringan.

Tercatat setidaknya ada 434 lokasi prioritas yang dilakukan optimisasi infrastruktur. Juga ada sekitar 527 titik yang mendapatkan peningkatan kapasitas jaringan.

Selain itu pihak Indosat juga melakukan serangkaian uji coba di beberapa daerah yang berpotensi mengalami lonjakan trafik data. Misalnya seperti wilayah Trans Jawa, Trans Sumatera, Samarinda, Cikampek hingga Balikpapan.

Hasil coba tersebut menggunakan bantuan semacam AI yang diberi nama Command Center. Command Center inilah yang kemudian digunakan untuk mengetahui kecepatan optimal jaringan Indosat di satu wilayah.

 

  1. Hadir di Banyak Kota Melalui Collabonation

Untuk merayakan perkembangan jaringan yang lebih baik, Indosat mengadakan konser musik bertajuk Collabonation Tour. Selain sebagai perayaan, Collabonation Tour hadir untuk menunjukkan bahwa Indosat mendukung budaya pop anak muda.

Acara Collabonation Tour telah hadir di banyak kota dan telah disaksikan oleh ratusan ribu anak muda.

Pada tahun 2024 mendatang, Indosat berencana menghadirkan Collabonation Tour ke kota-kota lain yang tak berfokus pada kota besar saja.

 

  1. Promo Akhir Tahun dari IM3

Demi menyambut tahun yang baru, IM3 telah menghadirkan banyak promo menarik yang bisa dibeli di e-commerce. Salah satu promonya yakni berupa diskon hingga Rp 100.000 untuk paket Freedom Internet 30 hari.  Ditambah lagi dengan ekstra diskon voucher hingga Rp 12,000.

Promo tersebut berlaku dari tanggal 22 Desember 2023 sampai 5 Januari 2024 mendatang.

 

Itulah informasi tentang cara IM3 bikin kamu nyaman internetan saat liburan akhir tahun. Untuk info promo lebih lengkap, segera kunjungi laman resmi IM3 atau akun Instagram mereka @indosatIM3.(redaksi: slot)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *