8 Cara Merawat Body Mobil Agar Tetap Tampak Seperti Baru

Posted on

ZULUBASE – Saat ini, trend penggunaan mobil di Indonesia makin hari semakin meningkat. Produsen mobil pun ikut berlomba-lomba untuk menciptakan mobil dengan berbagai keunggulan mulai dari mesin, fitur yang digunakan dan desain body mobil.

Hal tersebut dibuktikan dengan hadirnya berbagai type mobil yang semakin banyak. Namun, sayangnya saat ini masih banyak pengguna mobil yang kurang mengetahui bagaimana cara merawat body mobil yang baik dan benar.

Padahal kurangnya perawatan pada body mobil dapat membuat warna atau cat mobil tampak lebih cepat pudah dan tidak bersih.

Cara Merawat Body Mobil

Berikut ini kami telah merangkum beberapa cara yang perlu Anda lakukan untuk merawat body mobil kesayangan Anda agar tidak cepat pudar dan tetap tampak bersih seperti baru.

  1. Memarkirkan Mobil di Tempat Teduh

Hal yang kerap diabaikan oleh para pengendara mobil adalah memarkirkan mobilnya tepat dibawah sinar matahari atau tempat yang panas. Padahal hal tersebut dapat membuat warna cat mobil menjadi lebih cepat pudar.

Selain itu, pantulan yang diberikan oleh sinar matahari dapat mengubah komposisi warna dalam cat mobil. Oleh karena itu, ketika hendak berhenti atau sekedar mencari tempat parkir di halaan terbuka, carilah tempat parkir yang teduh.

Hal ini perlu dilakukan jika Anda hendak memarkirkan mobil dalam waktu yang lama, atau sebagai alternatif lainnya dapat diatasi dengan menggunakan sarung mobil atau penutup mobil lainnya.

  1. Menggunakan sabun khusus ketika hendak mencuci mobil

Terkadang, ada beberapa pemiliki mobil yang memncuci mobilnya dengan menggunakan sabun colek, atau deterjen bahkan dengan sabun yang tidak jelas merk nya.

Sebaiknya hindari hal tersebut karena mencuci mobil dengan sabun yang sembarang dapat dapat membuat warna mobil jadi cepat kusam dan juga pudar.

Selain itu, penggunaan sabun cuci yang sembarang juga dapat membuat warna mobil menjadi belang atau tidak merata. Sebaiknya gunakan sabun cuci khusus yang memang di buat khusus untuk mobil.

Neskipun harganya relative mahal, namun sabun cuci mobil khusus ini memiliki komposisi dan bahan-bahan yang telah secara khusus dibuat untuk membantu merawat body mobil.

Bukankah lebih baik menggunakan sabun cuci khusus mobil meski harganya sedikit mahal daripada harus merogoh kocek lebih dalam untuk cat ulang mobil karena warnanya yang mulai kusam.

Selain itu, hendaknya pemiliki mencuci mobilnya minimal sekali dalam seminggu saat musim kemarau, dan dua kali dalam seminggu saat musim penghujan tiba. Hal ini dilakukan karena air hujan dapat membantu proses pengikisan pada warna mobil karena kandungan asam di dalamnya.

  1. Menggunakan Kain yang Halus Saat Membersihkan Mobil

Cara merawat body mobil berikutnya adalah dengan membersihkan bagian luar mobil menggunakan kain halus yang permukaannya tidak kasar.

Minimal dengan menggunakan kain yang banyak beredar di pasar seperti kanebo. Dan hindari penggunaan kain yang asal-asalan seperti potongan bekas baju atau mungkin bekas handuk.

Karena kain-kain tersebut pada dasarnya memang tidak di desain untuk membersihkan body mobil Anda.

Resiko yang didapat nantinya jika menggunakan kain tersebut, khawatir dapat merusak permukaan body mobil Anda dan justru dapat menyebabkan adanya goresan pada body mobil Anda.

Tentu Anda tidak menginginkan hal tersebut terjadi, karena selain merusak body mobil, hal tersebut juga membuat mobil jadi tampak tidak menarik lagi.

  1. Membersihkan Bagian Body Mobil secara Teratur

Selain mencuci mobil, membersihakna bagian tertentu body mobil secara teratur juga perlu Anda lakukan agar mobil tetap bagus dan menarik untuk dilihat.

Bagian penting dari membersihkan bagian body mobil ini yaitu, jika body mobil dalam keadaan kering maka sebaiknya Anda menyiramnya atau membasahi bagian body mobil lebih dulu sebelum mulai membersihkan.

Hal ini dikarenakan, jika mengelap dala keadaan mobil kering dapat mengakibatkan body mobil jadi terlihat seperti tidak bersih atau mungkin dapat meninggalkan goresan kecil.

Goresan kecil ini biasanya disebabkan oleh adanya  partikel debu dan kerikil yang runcing dan tidak rata. Meskipun tidak begitu tampak kasat mata, namun jika terus menerus dilakukan dapat megakibatkan lapisan cat mobil terkikis.

  1. Gunakan Sarung Mobil Saat Malam Hari

Cara ini juga sering tidak diperhatikan oleh pemiliki mobil. Anda perlu memperhatikan tempat yang digunakan untuk parkir mobil pada malam hari.

Sebaiknya jauhkan memarkir mobil di tempat yang terbuka, karena air embun pada malam hari ternyata dapat memudarkan cat dan mengurangi ketahanan dari body mobil.

Jika hal ini terus dibiarkan begitu saja, maka alhasil body mobil Anda akan mengalami retak-retak kecil. Bila tidak memiliki garasi untuk memarkirkan mobil, sebaiknya pasang sarung mobil saat parkir untuk menjaga dari benda-benda yang memiliki potensi dapat merusak cat atau body mobil Anda.

  1. Bersihkan Setiap Setelah Terkena Air Hujan

Saat musim penghujan tiba, tentunya mobil akan lebih sering terkena air hujan. Oleh karena itu, sangat disarankan setiap setelah mobil terkena air hujan maka lakukanlah pembilasan pada kendaraan Anda.

Karena, jika air hujan dibiarkan mongering dengan sendiri lama-kelamaan dapat membuat cat dan tampilan mobil Anda menjadi tidak menarik atau turun kualitasnya serta menimbulkan lapisan jamur pada permukaan body mobil.

Hal ini disebabkan karena kandungan asam yang ada pada air hujan yang memiliki resiko dapat menurunkan kualitas body mobil dalam jangka waktu yang panjang.

  1. Lakukan Koreksi pada Cat Mobil

Saat Anda mengendarai mobil dijalan, tentunya akan banyak serangan dari benda-benda seperti debu, kerikil ataupun sinar matahari dan air hujan.

Hal-hal ini tentu dapat mengakibatkan adanya goresan-goresan kecil pada body mobil Anda, atau mungkin adanya efek oksidasi dari zat kimia yang ditimbulkan karena air hujan.

Dalam langkah ini, Anda sepertinya membutuhkan bantuan dari tenaga ahli untuk melakukan teknik compounding, polisging, dan glazing.

Hal ini bertujuan untuk membantu membuat cat mobil Anda tampak mengkilap dan kembali menarik untuk dilihat, serta melindungi bagian logam pada body mobil agar tidak mudah terkena korosi atu berkarat.

  1. Beri Proteksi Pada Cat Mobil

Tidak hanya dikoreksi saja, cat Anda juga membutuhkan proteksi cat mobil untuk melindungi cat mobil agar debu dan kotoran tidak mudah menempel.

Anda dapat menggunakan Wax dan sealant sebagai bahan pelindung body mobil Anda, bahan ini sudah sangat umum digunakan oleh para pemiliki mobil.

Untuk jenis perlindungan baru saat ini sudah ada nano ceramic coating yang dapat Anda coba, jenis ini menawarkan perlindungan yang lebih lama dari bahan wax dan sealant, yaitu mampu memberikan perlindungan untuk body mobil selama setahun lebih.

Nah, demikianlah 8 cara merawat body mobil yang benar dan tentu wajib untuk Anda ketahui khususnya bagi para pecinta otomotif mobil.  (agen slot online /rek)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *